Pages

Tuesday, 16 March 2010

Cara Mengatur Posisi Seks Agar Cepat Hamil

agar cepat hamilSudah cukup lama berumah tangga dan sering berhubungan intim namun belum juga dikarunai buah hati? Barangkali Anda perlu mencoba posisi seks yang dapat mengoptimalkan hubungan suami istri agar cepat terjadi kehamilan. Kali ini ruangkeluarga.com memberi gambaran posisi bercinta agar cepat mendapatkan kehamilan.
Berbagai alasan ditemukan pada pasangan yang sulit hamil, termasuk jumlah sperma tidak memadai atau kurang berkualitas. Sedikit dorongan untuk Anda dan pasangan, memudahkan jalan untuk mendapatkan kehamilan.

Aturan umum saat bicara posisi terbaik untuk hamil adalah sperma pria harus diendapkan sedekat mungkin dengan leher rahim. Hal ini berkaitan dengan masa hidup sel telur dan sperma.
Sekali sel telur dilepaskan dari ovarium-dikenal juga dengan ovulasi-, di situlah dimulai perjalanan sel telur menuju uterus. Sel telur yang telah lepas bertahan hidup hanya 24 jam, sementara sperma bisa bertahan 3-5 hari dalam tubuh wanita.
Sebagian orang setuju bahwa posisi seks ada kaitannya dengan kehamilan. Logikanya, posisi tertentu membantu sperma bertemu sel telur dalam waktu sangat singkat.
Hal ini benar adanya, terutama bagi pasangan yang memiliki masalah atau kesulitan punya keturunan. Tip pertama bicara posisi terbaik untuk hamil adalah hindari posisi yang paling sedikit membuka leher rahim untuk masuknya sperma dan posisi melawan gravitasi, seperti standing up, sitting down, atau woman on top.
Paha pihak wanita harus diposisikan dalam cara yang memungkinkan sperma bertahan di dalam Miss V setelah dilepaskan. Jadi, sperma punya cukup waktu untuk “berenang” menuju leher rahim mencari sel telur. Selanjutnya, usahakan untuk membatasi jumlah sperma yang mengalir keluar dari Miss V.
Berikut posisi bercinta yang baik agar cepat hamil, seperti dilansir The Times of India. Selama berupaya untuk hamil, hal terpenting adalah, bersenang-senanglah dengan aktivitas seks Anda.
The missionary position
The missionary position atau posisi pria di atas adalah posisi terbaik agar cepat hamil. Karena, posisi ini memungkinkan penetrasi paling dalam sehingga sperma bisa mudah mendekati leher rahim.
Raise the hips
Menaiki paha bisa dilakukan dengan menempatkan bantal di belakang pihak wanita. Posisi ini sangat membantu karena membuka leher rahim dengan maksimal untuk memberi akses semen dilepaskan ke dalamnya.
Doggy-style
Rear-entry position di mana pria memasuki wilayah genital wanita lewat belakang. Dalam posisi ini, sperma terendap dekat leher rahim, karenanya membantu meningkatkan kemungkinan kehamilan.
Side-by-side
Posisi ini memungkinkan penyingkapan maksimal dari leher rahim untuk menerima sperma.
Orgasme
Saat tak ada lagi usaha yang bisa dijalani dengan posisi seks, tetap ada penelitian yang menegaskan pentingnya orgasme wanita untuk kehamilan. Menurut kajian, orgasme wanita memungkinkan adanya kontraksi yang bisa mendorong sperma menuju leher rahim.
sumber : okezone
Share/Save/Bookmark

0 komentar: